RSS Feed
My Fam
Forum Silaturrahmi

Sabtu, 22 Oktober 2011

Fakta unik dibalik rahasia angka tujuh


Allah telah menjadikan angka tujuh sebagai angka yang spesial.Fakta dibalik keistimewaan angka “7” menjadi misteri yang  selalu menarik untuk diungkap ,Allah sendiripun berfirman dalam Al Qur’an :

وَلَقَدْ آتَيْنَاكَ سَبْعًا مِنَ الْمَثَانِي وَالْقُرْآنَ الْعَظِيمَ

“Dan sesungguhnya Kami telah berikan kepadamu tujuh ayat yang dibaca berulang-ulang dan Al Qur'an yang Agung”. (QS. Al Hijr 87)


ام القران سوراة الفاتحة                     



  Diantara rahasia dibalik angka “7” ini adalah :

1. Allah telah menjadikan 7 HARI dalam seminggu.

2. Allah telah menjadikan 7 LAPISAN langit

3. Allah telah menjadikan 7 LAPISAN bumi.

4. Allah telah menjadikan 7 AYAT di dalam surah Al-Fatihah.

5. Allah telah menjadikan 7 KALI putaran TAWAF mengelilingi kaabah.

6. Allah telah menjadikan 7 KALI  SA’I antara Bukit Shafa dan Marwah.

7. Allah telah menjadikan 7 PINTU SYURGA.

8. Allah telah menjadikan 7 PINTU NERAKA.

9. Allah telah menjadikan 7 PENGHUNI GUA yang tidur selama lebih 300 tahun  didalam Gua (Surah Al-Kahfi)

10. Allah telah menjadikan 7 ANGGOTA SUJUD didalam sholat (2 kaki,2 lutut,2 tapak tangan dan 1 dahi)

11. Allah telah menjadikan 7 LAUTAN (Mediterranean,Adriatik,Laut Hitam,Laut Merah,Laut Arab,Persian,Laut Kaspia)

12. Allah telah menjadikan 7 BENUA (Asia,Afrika,Amerika,Australia,Antartika,Eropa,Oceana)

13. Terdapat 7 keajaiban dunia yang telah diakui sebagai warisan dunia ( 7 wonders of the ancient world).

14.Dalam ungkapan Masyarakat Indonesia  sering dikenal kata-kata “Tujuh Turunan” (Kaya 7 turunan, Miskin 7 turunan, Kutukan sampai 7 turunan)

15.Angka 7 pula sering dipakai oleh masyarakat tradisional kita untuk istilah yang dipergunakan dalam ritual adat yang berbau mistis (Air 7 sumur, Kembang 7 rupa dll)

16. Allah telah menjadikan angka 7 sebagai no ‘prime’(nombor perdana) dlm penyelesaian masalah matematik.Ianya juga digelar sebagai ‘safe prime’/no perdana yg unik.

17. Allah telah menjadikan 7 sebagai penyelesai kebanyakan masalah matematik yang melibatkan nombor kuasa genap,polynomial,vector dan nombor faktor sepunya.

18. Allah telah menjadikan 7 sisi polygon (heptagon), dimana sesebuah polygon sekata dpt dilukis dgn menggunakan jangka lukis,namun tidak bagi Heptagon (7 sisi) yang sekata ini.

19. Allah telah menjadikan 7 sebagai nilai yang paling kerap muncul (kebarangkalian 1/6) apabila dadu dibalingkan,jumlah hasil tambah 2 permukaan yg muncul itu menghasilkan 7

20. “Millenium Prize Problems” merupakan 7 masalah dalam ilmu matematik yang diumumkan oleh “Clay Mathematics Institute”.Hingga kini 6 lagi masalah tersebut belum diselesaikan.

21. Terdapat 7 unit S.I (Standard International) dalam Takaran fisik yaitu (meter,kilogram,waktu,ampere,Kelvin,mole, candela)

22. Allah telah menjadikan 7 warna didalam pelangi.

23. Allah telah menjadikan 7 atom karbon didalam setiap molekul Heptana

24. Allah telah menjadikan 7 sebagai nilai ‘NEUTRAL’ antara sifat acid dan alkali.

25. Allah telah menjadikan 7 sebagai nombor atom didalam nitrogen.

26. 7 merupakan bilangan “KALA” didalam jadwal berkala (pengelasan unsur kimia)

27. Allah telah menjadikan 7 “Cervical vetebratae”/(tulang belakang leher yang menyambung ke kepala) bagi kebanyakan mamalia.

28. Terdapat 7 jenis virus merujuk kepada “Pengelasan Baltimore”

29. Terdapat 7 tompok hitam diatas badan kumbang jenis “LADYBIRD”

30. Dan masih terdapat beratus-ratus lagi penggunaan angka 7 yang tidak disebutkan disini - didalam Bidang Astronomi,Psikologi,Filsafat,Kebudayaan,Karya Ilmiah,Kepercayaan Agama (Buddha,Hindu dan Kristen) yang telah tercatat dan berkemungkinan masih terlalu banyak lagi yang masih belum terungkap.

    Angka 7 pertama kali disebutkan dalam Al-Qur’an di surah Al-Baqarah dalam firman Allah, “Dia-lah Allah, yang menjadikan segala yang ada di bumi untuk kamu, dan Dia berkehendak menciptakan langit, dan dijadikannya tujuh langit, dan Dia Maha Mengetahui segala sesuatu”.
Angka 7 disebut terakhir dalam surah An-Naba’ayat 12 dalam firmanNya, “Dan Kami bangun di atas kamu tujuh langit yang kokoh.”
sekarang mari kita cermati fakta-fakta kelipatan 7 diseputar kedua ayat ini. Fakta pertama, jumlah surah Al-Baqarah, tempat penyebutan angka 7 pertama kali, hingga An-Naba’, tempat penyebutan terakhir kali, sebanyak 77. Kelipatan 7 {11 x 7}. Jumlah ayat dari ayat yang pertama kali menyebut angka 7 hingga ayat terakhir yang menyebut angka 7, atau dari ayat 29 Al-Baqarah hingga ayat 12 An-Naba’, adalah 5.649 ayat. Ini juga kelipatan 7 {807 x 7}.
Fakta kedua, dari awal Al-Baqarah sampai akhir An-Naba’ terdapat 5.705 ayat. Bilangan ini juga kelipatan 7, jumlah ayat diantara keduanya juga kelipatan 7, dan tema pembicaraan keduanya adalah angka 7.
Ayat pertama yang menyebut nama Allah adalah ayat pertama Al-Qur’an, yaitu Bismillahirrahmanirrahim {Q.S. Al-Fatihah: 1}, dan ayat terakhir yang menyebut lafal Allah adalah Allahusshamad {Q.S. Al-Ikhlas: 2}. Dari al-fatihah hingga Al-Ikhlas ada 112 surah, bilangan ini adalah kelipatan 7 {16 x 7}.
Dari ayat 1 Al-Fatihah hingga ayat 2 Al-Ikhlas ada 6.223 ayat. Bilangan ini juga kelipatan 7, sebanyak dua kali untuk menegaskan kebenaran sistem yang sangat teratur ini {127 x 7 x 7}. Jumlah huruf kedua ayat tersebut 29 buah, juga kelipatan 7.
Dalam Logika ilmiah menetapkan bahwa kebetulan tidak akan terulang secara kontinu dalam satu buku kecuali jika penyusun buku itu telah menyusunnya dengan cara tertentu. Keselarasan yang dilihat dengan angka 7 ini mengidentifikasikan secara pasti bahwa Allah telah menyusun kitabNya dengan format yang sesuai dengan angka 7. Dan masih ada lagi beberapa ayat di Al-Qur’an yang menyebutkan angka 7.

Sesungguhnya Allah tidak menjadikan sesuatu perkara itu dengan sia-sia atau secara kebetulan melainkan disebaliknya mengandung suatu hikmah besar lagi tersembunyi didalam pengetahuan dan rahasia Allah S.W.T. yang mungkin saja belum dapat kita pecahkan rahasia dibaliknya.


Jika ada sobat ada yang bertanya, siapakah pemain sepak bola yang paling fenomenal & disukai saat ini............Jawabannya adalah CR 7 (Christiano Ronaldo yang berkostum dengan no punggung 7) Terlepas dari kontroversi dan sikap flamboyannya diluar lapangan.


WAALAHUALAM

3 komentar:

jeck77 mengatakan...

saya sendiri di lahir kan pada 21/11/1977,,,tapi di balik tahun lahir saya angka 77 mjadikan saya seorang yg hoby mbantu orang lain, sehingga walau pun saya tau, orang yg saya bantu berbohong kpada saya dan pernah myakiti hati saya, di karenakan alasan yg ada pada hati saya mnolong bukan untuk dia mlainkan anak2 dan istri nya,,apa pertolongan sy ini benar..dan inikah yg di sebut keajaiban dari angka 77 pada diri sy,,emang mbantu orang laen ktika sy emang pantas dan bisa mbantu mjadikan obat hati bagi diri sy..... sekian dan trima kasih .... WASSALAM

Ace Rahmat Ds mengatakan...

Thanks atas kunjungannya....

Admin F mengatakan...

wah menarik sekali ya artikel tentang fakta unik angka 7, apa itu benar" asli gan ?

Posting Komentar